Apakah
anda pernah mengalami jendela browser terbuka sendiri tanpa anda
eksekusi?! atau anda mengalami redirect page/ halaman yang anda tuju
tiba-tiba pindah dengan sendirinya atau gak pernah nyampe ke halaman
yang anda tuju?!.Cara-cara untuk mengetahui browser anda terinfeksi :
Buka browser anda, ketik sembarang kata di jendela pencarian google. Cara selanjutnya?
Redirect Virus browser : go to hell oleh prologic :
Klik salah satu Url yang diperlihatkan,
dan url yang anda tuju akan dialihkan ke alamat yang bukan anda tuju.
Itu berarti anda terinfeksi. Ya, kita senasib kawan hehehe. Saya pun
mengalaminya hari ini. Anti virus
yang terpasang ( bule dan lokal ) gagal mengantisipasi hal ini,
firewall pun tidak mendeteksi tamu yang tidak diundang hingga registri
Os dan signature software diinfeksi.
Gangguan CPU yang paling fital adalah kinerja processor menurun, dan memori (RAM)
beraktifitas di atas 90% padahal saya tidak menggunakan aplikasi
apapun. Yang paling parah adalah ketika browsing, Mozilla Firefox yang
sering saya gunakan selalu terbuka sendiri, Internet Explorer yang tidak
pernah saya pakai selalu muncul dengan 6 tab. Hebat sekaligus sombong
banget ini malware, semua jenis browser di infeksi termasuk Opera,
Chrome yang saya gunakan sebagai secondary protocol berprilaku sama
dengan browser IE.
Cara atasi Redirect Virus pada browser : Malwarebytes' Anti-Malware oleh prologic :
Sekedar
share aja, saya dapetin ini tools/ software trial edition namun
sangat-sangat ampuh mengatasi Redirect Virus. Software ini / Malwarebytes' Anti-Malware
mampu mengatasi Hi-Jack/ pembajakan sistem secara lebih mendalam yang
tidak terdapat dalam firewall atau anti-virus jenis apapun. Malwarebytes' Anti-Malware juga mampu mengembalikan performa registri.
Cara menggunakan Malwarebytes' Anti-Malware sangat mudah, anda hanya tinggal download Malwarebytes' Anti-Malware lalu tunggu beberapa saat Malwarebytes' Anti-Malware update database secara on-line dan scanning cpu anda.
Tips ketika menggunakan Malwarebytes' Anti-Malware
ini, Tutup semua browser atau aktifitas on-line anda dan koneksi
internet harus tetap jalan, usahakan tidak menggunakan aplikasi apapun,
disable anti-virus dan firewall anda untuk mengentengkan kinerja cpu dan
Malwarebytes' Anti-Malware bisa bekerja lebih cepat. Oke deh sharingnya cukup sekian, untuk download, Click prologic saja. Sekian untuk Cara atasi Redirect Virus pada browser : Malwarebytes' Anti-Malware oleh prologic.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar